Monday, August 06, 2007

A world In Me


Duniaku yang sekarang, adalah lembayung kala pagi yang menyingkap gelapnya malam. Pagi-pagi yang sendiri tanpa teriakan mommy yang sibuk membangunkan ketiga anaknya dengan daftar panjang permintaannya, untuk tak lupa menyiapkan nasi untuk makan siang, tagihan untuk dibayarkan ke bank hingga "hati-hati dijalan!!". Mommy selalu berangkat paling pagi, karena harus menempuh perjalanan selama satu jam ke tempatnya mengajar, sehingga jam 5.30 harus sudah berangkat untuk sampai tepat waktu jam pertama sekolah 6.30. Dulu semasa kuliah jarak dari rumah ke kampus juga satu jam kalau pake angkot, tapi seringnya nebeng teman pake motor, jadi so pasti, lebih cepat.

adalah sebuah ruang kecil berukuran 3x2 m yang jadi tempat berteduhku, berisi kasur yang terlentang begitu saja dilantai, lemari baju dan meja rias ukuran mini (maksudnya sesuai dengan ukuran kamarnya) dan kursi meja rias yang dijadikan dudukan TV 21 inch, yang kubeli dari gaji pertama di SC (banggaaaa!!:P), kusediakan space untuk salat, tanpa perlu menggeser-geser barang2. Ruang kecil yang menyepi di siang hari karena kutinggalkan sehari penuh, yang menjadi nyawaku dimalam hari, tempat ku menari-nari dan menyanyi (tapi bisik-bisik, malu ah kedengeran temen kos yang lain. hehe). Ruang kecil ini hampir mirip kamarku dirumah, disini keluarga baruku tinggal, 4 orang teman kos , 1 orang penjaga rumah dan sepasang suami-istri pemilik kos yang tinggal di lantai 1.
Menarik, karena ibu kosnya adalah seorang pramugari pesawat garuda yang cantik, indo Inggris-Bengkulu, usianya mungkin sekitar 30an, seringkali dapat roti dan kue2 yang jadi makanan pramugari kalau lagi terbang. Suaminya, aku tidak terlalu mengenalnya, kurasa sama seperti laki-laki pekerja pada umumnya di Jakarta, bekerja, berangkat pagi pulang malam, yang kutahu sih beliau pernah menempuh kuliah di Belgia.

Adalah sebuah koantasbima berwarna kuning, berlabel 102, Tn.Abang-Ciputat.. yang jadi tumpanganku setiap pagi.InsyaAllah aman selalu..... terimakasih abang-abang supir dan keneknya...

Adalah sebuah rumah besar dengan dinding bernuansa putih, didalamnya ada kolam renang, yang kini jadi kantorku setidaknya untuk beberapa bulan kedepan, mudah-mudahan happy ending (amiin). Tipe gedung-gedung kantor yang biasa dipakai LSM-LSM asing. Lokasinya dibelakang mall Senayan City, dekat ke jalan sudirman meski tidak menjadi bagian dari gedung-gedung tinggi di kawasan itu, namun posisinya cukup strategis. And I think it's even better than skycrapper building. Disinilah kucoba jadikan titian untuk menggapai mimpi.... **Amiin Allahuma Amiin**

Dan ketika lembayung menipis, sang rembulan dan gemintang menggantikan keindahan langit biru menjadi riak-riak cahaya diantara gelap yang hangat, lupakan jakarta yang gerah. Saat-saat pergantiaannya itulah, berusaha sudah sampai diruang kecil itu. Untuk sekedar bercengkrama dengan kawan-kawan di teras rumah lantai 2, menikmati angin yang bergerak lambat, meski diantara massa udara yang terkotori entah seberapa banyak persisnya disitu, karena secara umum semua juga tau Udara Jakarta memang sudah tercemar. That's what I'm working on,now.


Jika saja, ku bisa temui kekasih malam ini. Suatu saat nanti kita akan bahagia bersama sweet bee


Waktu mengarak malam, mulai mendekati pergantiannya. Aku tertidur dengan harap cemas, bisa Dia bangunkan aku di 1/3 malamnya dan mengizinkan aku membuka lembar hariku yang baru esok harinya. Mengisi hidupku dengan lembayung dengan sinarnya yang baru, menghadapi semua kejutan demi kejutan dalam hidup.
Dengan senyum, kunikmati malam, dan selamat tinggal masa lalu kujelang esok dengan penuh harap, tawa dan senyum manis...


hmmm kapan ya ketemuan sama sobat2 kuliah, sobat2 di sekolah.... aduuuuhhh nampak waktunya gak pnah bisa sinkron kalo direncanain, kalo dadakan biasanya sih malah bisa, .... tapi harus ada.... hmmm kpan yah.... ?? nah ini nih yang bikin belum bisa senyuuuum dan manyuun.
Kalo pulang ke bandung 2 minggu sekali pas weekend, maunya tidur dirumah, atau mama minta ditemenin kesana kesitu.... yahh habis lagi deh waktunya....


""good night""